Desain Teras Rumah Idaman Yang Multifungsi

Sebuah rumah rasanya tidak akan disebut luas jika tidak memiliki sebuah teras. Ya, teras kemudian menjadi salah satu bagian penting dalam desain pembangunan rumah. Bagaimana desain teras rumah idaman Anda tentunya ditentukan pada saat membuat rancangan. Tidak diperkenankan asal-asalan dan terburu-buru ketika merancang sebuah teras rumah sebab hal tersebut akan berdampak pada hasil teras sesungguhnya ketika rumah sudah dibangun. Bukankah sesuatu yang dibuat dengan terburu-buru dan dengan asal-asalan akan menghasilkan sesuatu yang tidak lebih indah dari pada sesuatu yang telah dipikirkan dan direncanakan dengan matang? Hal tersebut berlaku pula bagi sebuah teras rumah minimalis.
Sebagai gaya yang sedang naik daun, desain minimalis kemudian digunakan oleh banyak orang. Konsep tersebut berlaku bagi keseluruhan rumah, termasuk dalam desain teras rumah idaman. Dalam membuat konsep desain, jika rumah tersebut dibangun dengan gaya minimalis, otomatis teras tersebut juga akan dibuat dengan gaya teras rumah minimalis. Hal ini tidak menjadi sesuatu yang aneh, melainkan sangat wajar sebab kebanyakan orang lebih suka menyelaraskan hal satu dengan hal lainnya, termasuk dalam urusan rumah.  Pembangunan rumah idaman bukan merupakan proyek kecil, tetapi proyek penting yang akan menentukan kenyamanan penghuni rumah bertahun-tahun ke depan.
Desain Teras Rumah Idaman

Desain Teras Rumah Idaman

Desain Teras Rumah Idaman

Desain Teras Rumah Idaman

Desain Teras Rumah Idaman

Desain Teras Rumah Idaman

Desain Teras Rumah Idaman

Desain Teras Rumah Idaman

Desain Teras Rumah Idaman

Desain Teras Rumah Idaman

Desain teras rumah idaman tentunya perlu dipikirkan dengan matang. Usahakan untuk desain teras dibuat selaras dengan konsep desain rumah. Jika masih bingung, berkonsultasilah kepada ahlinya. Bisa juga melakukan diskusi bersama keluarga tercinta, desain seperti apa yang bagus dan sekiranya banyak disukai, terutama oleh anggota keluarganya sendiri. Hal yang harus dipikirkan dalam merancang desain teras adalah, seberapa luas teras yang akan dibuat, akan dipakai untuk apa teras tersebut, dan akan memuat barang apa teras tersebut. Atau hal lain yang mungkin terpikirkan oleh masing-masing pemilik rumah.
Untuk poin seberapa luas desain teras rumah idaman yang akan dirancang tentunya harus disesuaikan dengan luas tanah yang dimiliki. Tidak bagus juga jika membangun teras lebih luas dari pada bangunan interior rumah disebabkan tanah untuk membangun rumah tidak terlalu luas. Diperkirakan saja luas teras rumah menyesuaikan dengan bangunan dalam rumah. Untuk poin fungsi teras itu sendiri tergantung kepada masing-masing pemilik rumah, apakah teras tersebut hanya akan dibuat untuk tempat santai keluarga atau malah menjadi tempat penerimaan tamu yang datang ke rumah. Jika fungsinya berbeda maka luas teras pun sangat disarankan berbeda tergantung kepada fungsinya. Sedangkan untuk barang apa saja yang akan diletakkan di teras bisa menyesuaikan dengan luas dan fungsi teras itu sendiri.
Sebagai tempat multifungsi, desain teras rumah idaman dibangun tidak semata-mata hanya untuk memberikan kesan kepada orang lain sebelum memasuki rumah. Lebih dari itu, teras terkadang berfungsi sebagai ruang tamu outdoor, tempat santai keluarga, tempat bermain anak-anak, atau bisa juga berfungsi menjadi ketiganya, dan fungsi lainnya. Desain tersebut hendaknya disesuaikan dengan fungsi yang diinginkan oleh pemilik rumah. Dalam konsep minimalis, mungkin teras rumah minimalis yang akan digunakan. Tentu saja hal ini akan membuat teras rumah lebih kecil dibandingkan dengan rumah yang tidak dibangun dengan konsep minimalis. Meskipun begitu, nyatanya justru teras rumah minimalis biasanya dibangun dengan bentuk yang lebih unik dan menarik. Akan tetapi teras kemudian menjadi tidak multifungsi lagi.
Desain teras rumah idaman dengan konsep minimalis mungkin tidak seluas teras yang dibangun dengan tidak mengusung konsep minimalis. Terdapat jalan keluar untuk hal tersebut. Jika teras di depan rumah tidak terlalu luas dan luas tanah masih tersisa, pemilik rumah bisa merencanakan pembangunan teras di belakang rumah. Bukankah teras belakang rumah juga tidak kalah menarik? Tidak ada yang tidak menarik jika perencanaan tersebut dibuat secara matang dan tidak asal-asalan. Nantinya, fungsi teras tersebut akan dibagi menjadi dua, fungsi apa untuk teras depan dan fungsi apa untuk teras belakang.

Membuat desain teras rumah idaman bukankah tidak terlalu rumit? Teras memang merupakan bangunan pendukung di dalam sebuah rumah. Akan tetapi rasanya rumah tersebut kurang enak diihat jika tidak memiliki teras. Sesuaikan luas teras dengan luas bangunan-bangunan utama di dalam rumah itu sendiri. Meskipun penting, tetap saja pembangunan teras menjadi urutan nomor dua di dalam rencana pembangunan sebuah rumah. Bagaimana? Sudahkah Anda siap untuk membangun rumah?

Tulis Komentar Kamu dibawah, pilih Name/URL atau pilih Anonymous.

0 Komentar untuk "Desain Teras Rumah Idaman Yang Multifungsi"

Post a Comment